
Relawan Ganjar Sebut TGB Zainul Majdi Sosok yang Punya Pemikiran Cemerlang
Penulis: Nisa Alfiani
TVRINews, Jakarta
Para relawan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo menilai Ketua Harian Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi adalah sosok yang tepat untuk memberikan arahan. Oleh sebab itu, para relawan sangat ingin selain berdiskusi dengan TGB.
Demikian disampaikan oleh Ketua Umum Komando Ganjar, Arya Edi Kusuma. Para relawan sudah sejak lama ingin berdiskusi dengan TGB.
"Karena beliau adalah sosok yang mampu memberikan pembekalan dan arahan, kami sangat menantikan arahan beliau," kata Arya, di Hotel Jambuluwuk, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023.
Seperti yang diketahui, bahwa terdapat 50 kelompok relawan Ganjar Pranowo yang hadir dalam diskusi pembekalan dan deklarasi dukungan ke Ganjar Pranowo Penerus Joko Widodo oleh Forum Bhinneka Indonesia (Forbhin) di salah satu hotel di Jakarta Pusat.
Baca juga: Bantah Arsul Sani, DPP PPP Tegaskan Solid Dukung Ganjar
Arya menuturkan, TGB memiliki pemikiran yang cemerlang. Mengingat, sebagai seorang ulama dia juga pernah menjadi Pemimpin yakni Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) selama dua periode.
"Dan buah pemikiran beliau untuk bangsa, kita bersyukur pada Tuhan acara ini bisa terselenggara hari ini," ucapnya.
Sementara di waktu yang sama, TGB meminta kepada para relawan Ganjar Pranowo tidak menyebarkan ujaran kebencian.
"Karena itu sering disampaikan mas Ganjar bahwa kita gak boleh menyebarkan hate speech. Bahkan ekstrimnya gantikan sama love speech, bahasa yang baik," tuturnya.
Editor: Redaktur TVRINews
